APA ITU JASA GHOST WRITER? INI PANDUAN CALON PENULIS DAN PENGGUNA JASANYA

Pada tahun-tahun mendatang, diprediksi bahwa bisnis menulis akan sangat berkembang, termasuk di antaranya adalah jasa ghost writer. Pekerjaan ghost writer akan menjadi salah satu pilihan menarik yang semakin banyak diminati. Profesi ini pada satu sisi, bahkan memiliki potensi penghasilan sebagai penulis lepas yang jauh lebih besar untuk kamu nikmati.

Lantas, apakah sebenarnya yang dimaksud dengan ghost writer atau ghost writing? Bagaimana cara terjun dalam bisnis ini dan kriteria apa saja yang harus dimiliki seorang ghost writer profesional?

Yuk, baca ulasan selengkapnya berikut ini.

Pengertian Jasa Ghost Writer dan Panduan untuk Calon Penulis dan Para Pengguna Jasanya

Photo by Andrea Piacquadio on Pexels.com

Sebelum berbicara lebih banyak tentang profesi ghost writer, harus dipahami dulu maksud dari kata ghost writer itu sendiri. Dengan memahami pengertian ghost writer secara tepat, kamu akan lebih mudah berinteraksi dengan profesi ini, baik sebagai calon penulis mau pun sebagai calon pengguna jasanya.

Nah, apakah yang dimaksud ghost writer itu?

BACA JUGA:

Pengertian Ghost Writing atau Jasa Ghost Writer

Photo by Ann Nekr on Pexels.com

Dalam Wikipedia, definisi ghost writer digambarkan sebagai penulis bayangan atau penulis siluman.  Penulis ini adalah para penulis profesional yang dibayar untuk menulis buku, artikel, cerita, jurnal, laporan dan berbagai teks lainnya yang kredit atau penghargaan  karya tersebut jatuh kepada orang lain.

Secara sederhana pengertian ghostwriter adalah orang yang menulis atas nama orang lain dan mereka dibayar untuk melakukannya.

Penghargaan, nama atau apa pun yang menjadi konsekuensi hasil tulisan nantinya akan dimiliki sepenuhnya oleh pengguna jasa ghost writer. Sementara si penulis sendiri atau sang ghost writer, tidak memiliki hak lagi kecuali bayaran yang diterima untuk proses menulisnya.

Meskipun demikian, bayaran ghostwriter sendiri dapat dikelompokkan dalam dua jenis, yaitu;

  • Author atau penulis lepas yang menulis konten artikel yang penghasilannya didasarkan pada kesepakatan fee persentase penghasilan konten tulisan.
  • Ghost atau siluman atau hantu, yang merupakan murni hanya menulis dan tidak mendapatkan kaitan apa pun dengan hasil tulisan kecuali hanya bayaran untuk menuliskan konten tersebut.

Mengapa Orang Membutuhkan Jasa Ghost Writer

Photo by emre keshavarz on Pexels.com

Profesi sebagai ghost writer dibutuhkan oleh banyak orang untuk mempublikasikan pikiran mereka namun terkendala oleh sesuatu hal. Beberapa profesi yang cukup akrab sebagai pengguna jasa ghost writing misalnya adalah dokter, aktivitis kesehatan, aktivitis pendidikan, pengusaha, tokoh masyarakat, pengacara, politikus, dan berbagai profesi lainnya.

Hal yang paling mendasari mengapa profesi-profesi tersebut membutuhkan jasa ghost writer bahwa mereka membutuhkan publikasi pemikiran yang mereka miliki. Namun, dalam upaya ini kadang-kadanga cukup banyak profesi tersebut yang tidak memiliki waktu untuk menulis. Atau pada alasan yang lebih klasik, tidak dapat melakukannya karena tidak terbiasa.

Nah, untuk profesi inilah lowongan ghost writer terbuka untuk membantu mereka.

Berapa Banyak Penghasilan yang Bisa Dicapai oleh Seorang Ghost Writer?

Photo by Karolina Grabowska on Pexels.com

Jika dilihat dari penghasilan yang mereka peroleh, gaji ghost writer bisa sangat bervariasi.

Di luar negeri seperti Amerika Serikat dan Eropa, menjadi ghost writer profesional akan menjanjikan uang yang melimpah untuk kamu tekuni. Secara rata-rata profesi ini bisa menghasilkan uang senilai $10.000 hingga $25.000 untuk setiap proyek yang dikerjakan dalam kurun waktu 3 sampai 6 bulan.

Jika dikonversi ke dalam rupiah, maka penghasilan rata-rata seorang ghost writer adalah berkisar dari Rp, 140.000.000 hingga Rp, 350.000.000 untuk setiap proyek.

Dan itu jumlah yang sangat lumayan, kan?

Namun harga upah ghostwriter akan lebih fantantis lagi untuk para penulis profesional yang sudah memiliki reputasi. Bahkan dalam blognya seorang ghost writer dan blogger, Elna Cain, mengungkapkan bahwa bayarannya sebaga ghost writer adalah sebagai berikut;

  • $25.000 – $80.000 untuk buku atau konten tentang fitness dan nutrisi.
  • $12.000 – $55.000 untuk buku atau konten biografi dan umum.
  • $15.000 – $40.000 untuk buku atau konten bisnis dan motivasi.
  • $20.000 – $60.000 untuk buku atau konten kesehatan dan sejenisnya.

Bagaimana?

Sangat menggiurkan, bukan?

BACA INI JUGA:

Jenis-Jenis Pekerjaan Seorang Ghost Writer

Seperti halnya penulis yang memiliki banyak bidang spesifikasi, jasa ghost writer pun demikian.

Pekerjaan ghost writing setidaknya memiliki 5 jenis pekerjaan yang paling umum untuk dilakukan, yakni;

Ghost Writer Fiksi

Photo by Pixabay on Pexels.com

Pekerjaan ghost writer yang pertama adalah menulis fiksi. Ini sebenarnya bukan jenis pekerjaan yang paling populer bagi seorang ghost writer, namun kamu dapat dengan mudah menemukan jenis penawaran untuk job ini di masa sekarang.

Ada banyak platform di internet yang menawarkan lowongan ghost writer pada seseorang untuk menulis fiksi baik itu berupa cerpen atau pun novel. Pengguna jasa ini misalnya adalah orang-orang di industri kreatif atau pun profesi lain yang membutuhkan beberapa ide menarik yang terkait publikasi fiksi atas nama dirinya sendiri.

Nah, kamu yang memiliki kemampuan menulis fiksi, tentu dapat mencoba profesi ini.

Ghost writer Ebook

Photo by Lisa on Pexels.com

Ada cukup banyak kebutuhan ebook yang dapat menjadi ladang pekerjaan bagi ghost writing.

Perusahaan, trainer, pelatih, penulis, guru atau profesi apa pun yang membutuhkan panduan dan publikasi digital sederhana seperti ebook, adalah calon klien pengguna jasamu jika kamu menekuni profesi ghost writer yang satu ini.

Ghost Writer Lagu

Photo by Eren Li on Pexels.com

Nah, ini mungkin profesi yang menarik dimana para penulis siluman atau ghost writer mendapatkan bayaran mereka dari menulis lagu untuk seseorang.

Beberapa jenis musik yang mungkin dapat menggunakan jasa seorang ghost writer adalah musik R&B atau Rapping.

Ghost Writer Pidato atau Podcast Script

Photo by Ron Lach on Pexels.com

Naskah pidato juga adalah ladang untuk mendapat bayaran ghost writer yang cukup familiar.

Beberapa orang yang harus berpidato di depan publik terkadang tidak tahu harus mengatakan apa, dan mereka pada beberapa kasus, membutuhkan seorang penulis teks pidato untuk membuat mereka berkesan saat menyampaikan pidatonya.

Kamu bisa menawarkan jasa ghost writing seperti ini jika kamu cukup berpengalaman mengenai pemilihan kata yang paling efektif ketika berkomunikasi dengan orang banyak.

Ghost Writer Buku

Photo by George Milton on Pexels.com

Nah, ini adalah yang paling populer dilakukan oleh seorang ghost writer. Menulis buku adalah pekerjaan ghost writer yang paling utama.

Seorang ghost writer profesional harus mampu menuliskan buku berdasarkan bahasa orang lain. Meskipun ia adalah seorang penulis yang memiliki ciri khas, namun ketika ia menerima job untuk menulis secara ghost writing bagi orang lain, maka ia harus menggunakan bahasa kliennya.

INI JUGA MENARIK:

Langkah-Langkah Menjadi Seorang Ghost Writer?

Photo by Yan Krukov on Pexels.com

Ada beberapa tahapan yang dapat kamu lakukan untuk menjadi seorang penulis hantu yang profesional dan memiliki potensi penghasilan tinggi.

Beberapa ghost writer Indonesia mungkin saja ada yang mengawali karier mereka tidak melalui tahapan seperti ini. Akan tetapi, jika langkah-langkah ini kamu lakukan dengan baik, kamu akan menjadi seorang ghost writer profesional yang sangat berpotensi untuk sukses.

Lalu, apa saja langkahnya?

Jadilah Penulis Freelance Terlebih Dahulu

Top view of woman working online at laptop and writing notes in notebook. Mockup

Menjadi seorang penulis hantu yang sukses dan dibayar tinggi dapat kamu mulai dengan menjadi seorang penulis freelance atau penulis lepas terlebih dahulu. Reputasi dan kredibilitasmu sebagai penulis freelance yang profesional, akan memberi kamu bantuan untuk tampil menjadi seorang ghost writer yang berhasil.

Ketika kamu menulis freelance dan pengguna jasamu merasa puas atas tulisan yang kamu hasilkan, kamu akan segera memiliki reputasi yang baik. Hal ini secara tidak langsung akan memberi kamu pengalaman dan kemudahan untuk mempromosikan jasa kamu sebagai ghost writer selanjutnya.

Dalam membangun reputasi kepenulisanmu sebagai penulis freelance, pertahankan kedisiplinan dalam hal deadline waktu, ketelitian dan juga kemampuan berkomunikasi yang baik melalui konten yang kamu tuliskan.

Jangan Sungkan untuk Mencoba Profesi sebagai Editor Freelance

Photo by Andrea Piacquadio on Pexels.com

Langkah kedua yang cukup efektif untuk dilakukan seorang calon ghost writer profesional adalah dengan menawarkan jasa editor naskah freelance.

Profesi editor mungkin saja tidak serta merta memberikan keyakinan pada calon pengguna jasamu bahwa kamu adalah seorang penulis siluman yang berpotensi.

Namun, jika kamu mampu menunjukkan kredibilitas yang kuat saat menyelesaikan pekerjaan editing-mu dengan hasil yang mengesankan, besar kemungkinan kamulah yang akan ditunjuk sebagai ghost writer untuk buku klienmu selanjutnya.

Biasakan Diri Mengerjakan Proyek Penulisan Besar

Photo by Vlada Karpovich on Pexels.com

Bagi seorang penulis lepas, atau jasa penulis artikel freelance yang profesional, menulis satu dua artikel sehari tentu bukan hal yang sulit. Namun bagaimana jika kamu mencoba untuk menulis sebuah buku secara serius dengan tebal lebih dari 300 halaman?

Tentu ini menjadi pekerjaan yang serius, bukan?

Kamu akan mendapatkan gaji ghost writer dalam jumlah yang lebih banyak pada umumnya dalam penulisan buku atau proyek besar. Penulisan otobiografi, buku bisnis, buku motivasi, buku kesehatan adalah jenis pekerjaan yang tidak dapat diselesaikan dengan cara seperti menulis artikel yang lebih simpel dan sederhana.

Jadi, biasakanlah diri kamu untuk menulis proyek yang lebih besar, ya.

Belajarlah Bagaimana Caranya Menulis untuk Orang Lain

Photo by Adrien Olichon on Pexels.com

Ini adalah pekerjaan ghost writer dan skill profesi ini yang paling sulit untuk diaplikasikan.

Menulis dengan gaya kamu sendiri untuk konten, artikel atau hal lainnya, mungkin adalah sesuatu yang mudah dan kamu sudah terbiasa melakukannya. Namun ghost writing menuntut kamu lebih dari pada itu. Kamu diminta untuk bisa beradaptasi dengan menulis melalui cara pandang orang lain, gaya orang lain, dan berdasarkan realitas kehidupan yang mereka jalani.

Dan terus terang, ini bukan hal yang gampang untuk dilakukan.

Kamu mungkin memiliki gaya menulis yang humoris, penuh dialog dan canda di berbagai moment. Namun ketika klien yang menyewa jasa kamu justru memiliki gaya yang sebaliknya, profesi kamu sebagai ghost writer akan menuntut kamu menulis dengan gaya yang berbeda.

Dan itu akan membutuhkan latihan yang konsisten supaya kamu berhasil melakukannya.

BACA PULA:

Tulislah Satu atau Dua Buku

Penulis Gunung
Source: Anton Sujarwo

Tarif ghost writer pemula mungkin bukan angka yang besar dan kamu membutuhkan waktu dan reputasi untuk membuatnya bertumbuh. Dan menulis buku atas nama kamu sendiri, adalah cara yang cukup efektif untuk membangun reputasi sekaligus juga mengasah kemampuan kamu sebagai seorang ghost writer.

Seorang ghost writer yang juga penulis buku adalah pilihan paling ideal pengguna jasa ghost writing. Para penulis bayangan atau penulis siluman jenis ini telah sangat berpengalaman dalam menulis buku, sesuatu yang diinginkan oleh pengguna jasanya.

Dan ini tentu saja sangat efektif mengkatrol tarif profesional dalam ghost writing.

Jadi, jika kamu ingin menjadi penulis hantu profesional dan memiliki potensi penghasilan yang mengesankan dari bisnis jasa ghost writer, maka mulailah dengan menulis satu dua judul buku yang akan sangat berguna  dalam membangun reputasimu.


Anton Sujarwo

Saya adalah seorang penulis buku, ghost writer, content writer, copywriters dan juga email marketer. Saya telah menulis 14 judul buku, fiksi dan non fiksi, dan ribuan artikel sejak pertengahan tahun 2018 hingga sekarang.

Dengan pengalaman yang saya miliki, Anda bisa mengajak saya untuk bekerjasama dan menghasilkan karya. Jangan ragu untuk menghubungi saya melalui email, form kontak atau  mendapatkan update tulisan saya dengan bergabung mengikuti blog ini bersama ribuan teman yang lainnya.

Tulisan saya yang lain dapat dibaca pula pada website;



14 tanggapan untuk “APA ITU JASA GHOST WRITER? INI PANDUAN CALON PENULIS DAN PENGGUNA JASANYA

Tinggalkan komentar